Manfaat Pemberian Jangkrik, Cacing Tanah, dan Belut Untuk Sabung Ayam

Manfaat Pemberian Jangkrik, Cacing Tanah, dan Belut Untuk Sabung Ayam

Sabung Ayam Online – Manfaat Pemberian Jangkrik, Cacing Tanah, dan Belut Untuk Sabung Ayam. Ayam bangkok yang berlaga memang membutuhkan tenaga ekstra dan stamina yang kuat. Ayam bangkok aduan harus diberi suplemen penambah stamina agar ayam tersebut bisa memenangkan pertandingan. Ada beberapa macam makanan tambahan untuk ayam aduan. Mulai dari makanan tradisional hingga buatan pabrik.


Pemberian makanan tambahan ini memiliki banyak manfaat dan kandungan nutrisi yang sangat baik untuk ayam Anda. Mungkin ada pecinta ayam yang juga menerapkan hal itu untuk meningkatkan stamina dan daya tahan ayam bangkok Anda. Itu wajar saja, karena ada berbagai cara untuk membuat ayam bangkok Anda menjadi lebih kuat dan tangguh. Berikut beberapa makanan tambahan yang baik untuk ayam bangkok :

Manfaat Pemberian Jangkrik, Cacing Tanah, dan Belut Untuk Sabung Ayam

1. Jangkrik

Jangkrik adalah sejenis serangga, hidup di tanah dan juga mempunyai suara yang khas. Binatang ini ternyata memiliki manfaat yang bagus untuk perkembangan ayam adu. Ada beberapa kandungan di dalam binatang ini, antara lain protein hewani dan juga kalsium. Protein hewani pada jangkrik bisa meningkatkan ketahanan tubuh ayam dan juga bisa menambah stamina ayam . Cara pemberianya adalah 3 hari sekali berikan 5 ekor jangkrik pada ayam Anda di sore hari. Pemberian pada sore hari bertujuan agar protein yang ada di jangkrik bisa terserap sepenuhnya.

2. Cacing tanah

Mungkin beberapa orang merasa jijik jika melihat hewan ini. Tetapi apakah Anda tahu manfaat dari cacing tanah untuk ayam adu. Protein hewani dari cacing tanah ini memang sangat tinggi, protein dari cacing berfungsi untuk meningkatkan kekebalan ayam serta membuat ayam aduan menjadi lebih tahan terhadap kondisi cuaca ekstrim. Pemberian cacing tanah sebaiknya dilakukan setiap 3 hari sekali pada pagi hari.

3. Belut

Tentunya Anda sudah familir dengan hewan yang hidup di sawah ini. Belut memiliki banyak sekali manfaat, bisa meningkatkan kekebalan tubuh ayam bangkok, bisa membuat ayam adu menjadi gesit dan ayam menjadi lebih sehat. Berilah daging belut yang telah di potong kecil-kecil. Pemberian belut sebaiknya 4 hari sekali saja.

Pemberian makanan tambahan untuk ayam adu ini harus dilakukan dengan rutin. Harus bersih dan juga untuk jangkrik, kakiinya harus dibersihkan dahulu. Sekali lagi, untuk membuat ayam bangkok menjadi juara, kuat serta memiliki mental yang bagus ketika bertarung, perlu pengawasan dan juga ketelatenan kita.